Kesuksesan anda ditentukan oleh jenis karakter yang anda pilih. Karakter anda ditentukan oleh jenis kebiasaan yang anda pilih. Dan kebiasaan anda ditentukan oleh tindakan-tindakan harian anda
Catatan Prestasi SMP Kristen Rurukan [2013: Juara I lari 3000 meter a.n. Philia Kalalo (Dalam rangka hari Bhayangkara); Juara I lari 3000 meter a.n. Philia Kalalo (HUT KONI Tomohon); Juara II catur a.n. Kevin Apouw (HUT Koni Tomohon); Juara I lari 1500 meter a.n. Mervi Makarawung (Porkot); Juara II lari 1500 meter a.n. Ervil Kalele (Porkot); Juara II lari 800 meter a.n. Philia Kalalo (Porkot); Juara II lari 5000 meter a.n. Philia Kalalo (Porkot); Juara III lari 100 meter a.n. Philia Kalalo (Porkot) Juara III lari 1500 meter a.n. Anastasya Moningka ; (Porkot); Juara III lempar cakram a.n. Anastasya Moningka (Porkot); Juara II Sistel a.n. Leonardo Sengkey (Tkt. Kota Tomohon)\\2015: Juara II Maengket SMP se Kota Tomohon dalam rangka HUT Provinsi SULUT \\ 2018: Juara I Lari 100 meter, Tolak Peluru dan Lompat Jauh a.n. Yosua Kalele (O2SN); Juara III Maengket (Gebyar Pendidikan Kristen se Sinode GMIM); Juara II Bintang Vokalia a.n. Tasya Orah (Gebyar Pendidikan Kristen se Sinode GMIM); Juara I Baca Mazmur a.n. Kristian Kalele (Gebyar Pendidikan Kristen se Sinode GMIM)]

Senin, 19 Januari 2015

Pisah Sambut Kepala SMP Kristen Rurukan


Hari Senin, tanggal 19 Januari 2015 telah diadakan acara serah terima jabatan Kepala SMP Kristen Rurukan dari kepala SMP Kristen Rurukan yang lama Bapak Fredrik Jan Apouw, S.Pd. kepada Kepala SMP Kristen Rurukan yang baru Ibu Anneke Mandagi, S.Pd.MM.
Acara dihadiri oleh pada undangan dari Dinas Pendidikan Daerah Kota Tomohon oleh Bapak John H. Gigir, M.Pd. dan para staf pada Bidang Pendidikan SMP yang mewakili Kepala Dinas, Pemerintah Kelurahan Rurukan dan Rurukan Satu oleh Ibu Lurah Rurukan Satu Sidonia M. Palit, S.Pi.MM. (Lurah Rurukan 1), pimpinan gereja di Rurukan dan Rurukan Satu oleh Ibu Pdt. Annitha Kondoj - Tawas, S,Th yang adalah Ketua BPMJ Bukit Moria Rurukan Satu, komite sekolah oleh ketua Bapak Abednetju Kaparang. Dalam acara yang dirangkaikan pula dengan ibadah syukur HUT ke - 57 Bapak Fredrik J. Apouw, S.Pd. dipimpin oleh Ibu Pdt. Ritha Paat, M.Th. yang juga adalah Ketua BPMJ Bukit Sion Rurukan. Acara diakhiri dengan jamuan kasih bersama guru-guru dan staf, para undangan dan para siswa. 
Berikut foto dokumentasi acara Pisah Sambut Kepala SMP Kristen Rurukan:






































Sejarah SMP Kristen Rurukan

Pada tahun 1962 peserta didik yang baru tamat dari SD GMIM Rurukan tidak bisa melanjutkan sekolah karena tidak ada sekolah lanjutan perta...